Sistem Klasifikasi Makhluk Hidup – Update 2023

klasifikasi-makhluk-hidup
Facebook
Twitter
LinkedIn

Daftar Isi

Biologi Kelas 10 – Sistem klasifikasi.

Hallo kawan-kawan semua, tentunya kalian mengetahui bahwa didunia ini terdapat banyak sekali jenis hewan dan tumbuhan. Untuk itu, diperlukan suatu ilmu untuk mengelompokkan mereka. Materi ini terkesan sulit karena terdapat banyak penulisan ilmiah. Tapi di postingan ini, aku akan membantu kalian memahami materi klasifikasi ini!

Pengertian Klasifikasi Makhluk Hidup

Karena organisme sangat beraneka ragam, maka untuk mempermudah pengenalannya perlu pengelompokan atau klasifikasi. Pengelompokan
ini disebut dengan istilah taksonomi, dan berikut adalah tabel beberapa sistem klasifikasi yang pernah digunakan:

 

Sistem Klasifikasi

Keterangan

Contoh

Natural (alamiah)

Dikelompokan berdasarkan
ciri morfologi yang diberikan oleh alam

Kelompok hewan berkaki
empat (kambing, domba, sapi, kuda, kerbau)

Artifisial (Buatan)

Dikelompokan berdasarkan
manfaatnya, ciri morfologi atau alat reproduksinya

Tumbuhan obat (kumis
kucing, daun insulin, meniran)

 

Tumbuhan berbunga
(anggrek, kembang sepatu, kembang sungsang)

Filogenik

Dikelompokkan berdasarkan
hubungan kekerabatan (tingkat takson)

Manusia memiliki hubungan
kekerabatan yang lebih dekat dengan simpanse daripada orang utan

Berdasarkan Kingdom

2 Kingdom

3 Kingdom

4 Kingdom

5 Kingdom (R.H Wittaker),
yang sering digunakan dalam pelajaran

 

6 Kingdom

Plantae dan Animalia

Protista, Plantae, dan
Animalia

Monera, Protista,
Plantae, dan Animalia

Monera, Protista, Fungi,
Plantae, dan Animalia

 

 

Archaebacteria,
Eubacteria, Protista, Fungi, Plantae, Animalia

Berdasarkan Domain

3 Domain

Archaebacteeria,
Eubacteria, Eukarariot

 

Tujuan Klasifikasi Makhluk Hidup

 

sistem-klasifikasi-makhluk-hidup

Klasifikasi makhluk hidup adalah proses mengelompokkan makhluk hidup berdasarkan ciri-ciri yang sama. Tujuan dari klasifikasi makhluk
hidup ada beberapa, diantaranya adalah:

 

Mempermudah Proses Mempelajari Makhluk Hidup

Klasifikasi makhluk hidup memberikan pengelompokan yang sistematis, sehingga memudahkan proses mempelajari makhluk hidup. Dengan membagi makhluk hidup ke dalam kelompok yang berbeda, kita dapat fokus pada ciri-ciri yang berbeda pula. Hal ini akan mempermudah kita dalam mempelajari makhluk hidup dengan lebih terorganisir.

 

Mengetahui Hubungan Kekerabatan

Klasifikasi makhluk hidup juga bertujuan untuk mengetahui hubungan kekerabatan antar makhluk hidup. Dengan mengetahui hubungan kekerabatan, kita dapat mengetahui asal usul makhluk hidup dan sejarah evolusinya. Hal ini juga memudahkan kita dalam mempelajari sifat-sifat yang dimiliki oleh kelompok makhluk hidup yang memiliki hubungan kekerabatan yang dekat.

 

Membedakan Makhluk Hidup yang Satu dengan yang Lainnya

Klasifikasi makhluk hidup juga membantu dalam membedakan makhluk hidup yang satu dengan yang lainnya. Setiap kelompok makhluk hidup memiliki ciri-ciri yang khas dan berbeda dari kelompok yang lain. Dengan mengenali ciri-ciri khas tersebut, kita dapat membedakan makhluk hidup dengan lebih mudah dan akurat.

 

Menyederhanakan Objek Studi

Klasifikasi makhluk hidup juga bertujuan untuk menyederhanakan objek studi, sehingga memudahkan kita dalam mempelajari kelompok makhluk hidup secara lebih terorganisir. Dengan adanya klasifikasi makhluk hidup, kita dapat membagi kelompok makhluk hidup menjadi bagian-bagian
yang lebih kecil, sehingga lebih mudah untuk dipelajari.

 

Memberi Nama

Salah satu tujuan penting dari klasifikasi makhluk hidup adalah memberi nama pada setiap kelompok makhluk hidup. Nama-nama ini disebut dengan nama ilmiah atau binomial, yang terdiri dari dua kata yang merujuk pada genus dan spesies dari makhluk hidup tersebut. Nama ilmiah ini
bersifat universal dan digunakan oleh semua orang di seluruh dunia.

 

Klasifikasi makhluk hidup dibagi menjadi beberapa tingkatan, yaitu kingdom, phylum, class, order, family, genus, dan species.
Kelompok makhluk hidup yang memiliki kedekatan kekerabatan yang paling tinggi dihubungkan dalam satu spesies. Kelompok yang memiliki tingkat kedekatan kekerabatan yang lebih rendah, dihubungkan dalam genus, dan kelompok yang lebih tinggi dalam family, order, class, phylum, hingga kingdom.

 

Taksonomi Klasifikasi

Dalam klasifikasi ada beberapa tingkatan untuk mempermudah dalam memahaminya dan Mengingatnya, berikut tingkatan (taksonomi)
dalam klasifikasi:  

 

Hewan

Tumbuhan

Keterangan

Kingdom

Kingdom

Divisio

Filum

Akhiran Phyta pada
tumbuhan

Class (kelas)

Class

Akhiran –odenae pada
angiospermae

Akhiran –opsida pada
lumut

Akhiran –phyta pada
alga

Ordo (bangsa)

Ordo

Akhiran –ales pada
tumbuhan

Family (suku)

Family

Akhiran –aceae pada
tumbuhan

Akhiran –idae pada
hewan

Genus (marga)

Genus

Spesies (jenis)

Spesies

Semakin kearah bawah:

1.      Tingkatan takson semakin rendah
2.      Hubungan kekerabatan semakin dekat
3.      Biodiversitas semakin kecil
4.      Anggota makhluk hidup semakin sedikit  

Kesimpulan

Materi Biologi Kelas 10 tentang Sistem Klasifikasi Makhluk Hidup membahas tentang metode klasifikasi dan sistem klasifikasi makhluk hidup berdasarkan karakteristiknya. Tujuannya adalah untuk mempermudah proses mempelajari makhluk hidup, mengetahui hubungan kekerabatan, membedakan makhluk hidup yang satu dengan yang lainnya, menyederhanakan objek studi, serta memberi nama.

 

Materi ini meliputi taksonomi, karakteristik organisme, sistem lima kingdom, dan sistem tiga domain. Konsep ini memungkinkan kita untuk memahami dan mengklasifikasikan beragam makhluk hidup yang ada di bumi. 

Bagaimana? sudah semakin paham dengan klasifikasi dan kunci penamaan ilmiahnya. Jika kalian merasa ini bermanfaat, jangan lupa untuk bagikan kepada teman-teman kamu. selamat belajar dan terimakasih sudah berkunjung^^

 

Rate this article
5/5

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *